Kamis, 21 Juli 2011

Kantong Ajaib

Oleh: Dian Sukma Kuswardhani

Saya yakin sebagian besar dari kita akan langsung merujuk kepada robot kucing berwarna biru kawan baik Nobita begitu membaca judul di atas. Siapa lagi yang punya kantong ajaib kalau bukan Doraemon? Kantong ajaib Doraemon, berisi alat-alat canggih yang dapat membantu Nobita menyelesaikan masalahnya atau membuat permasalahan baru. Tetapi apapun itu, kantong ajaib telah menjadi sumber ide cerita dari kisah Nobita dan Doraemon.

Sebagai penulis (yang saya maksud di sini adalah semua orang yang hobi menulis), seharusnya juga mempunyai kantong ajaib. Karena saat kita mentok tidak punya ide, kita bisa mendapatkannya dari kantong ajaib kita. Bagaimana cara memiliki kantong ajaib tersebut? Apakah harus membeli dari Doraemon? Tentu saja tidak.

Kita bisa membuat sendiri kantong ajaib kita. Bentuk dan jenisnya, bisa kita tentukan sesuai dengan kebutuhan kita. Bisa handphone (saya rasa sebagian besar kita memilikinya), bisa laptop, atau yang paling sederhana buku catatan. Akan saya berikan beberapa tips berbelanja untuk mengisi kantong ajaib kita.

Tidak bisa dipungkiri ada saat-saat ide mengalir begitu deras dan terjun bebas seperti air terjun alias berlalu begitu saja. Sayang sekali rasanya melewatkan obral besar ini. Karenanya, siapkanlah kantong ajaib kita untuk menampung ide yang sedang diobral ini. Belanjalah sebanyak-banyaknya sebelum harga ide kembali mahal dan kita tak mampu membelinya. Tuliskan segera. Bila tak sempat juga, rekam dalam bentuk kata-kata. Simpanlah karena suatu saat, saya yakin kita pasti membutuhkannya. Bila kala paceklik ide datang atau saat ada perlombaan yang berkaitan dengan isi kantong ajaib kita, dengan mudah kita tinggal mengeluarkannya. Selanjutnya hanya perlu meramunya menjadi tulisan yang kita mau.


Sumber: http://id.shvoong.com/writing-and-speaking/2169319-kantong-ajaib/#ixzz1RtwgOycy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar